Perkumpulan Bulutangkis terbaik perebutan juara

Perkumpulan Bulutangkis (PB) Exist Jakarta menorehkan prestasi gemilang dengan mengukuhkan sebagai yang terbaik merebut juara kategori beregu putra Li Ning Superliga Junior 2016.

Tak tanggung-tanggung di laga final, PB Exist yang dimotori pebulutangkis runner up Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2016, Chico Aura Dwiwardoyo, sukses memperdaya PB Djarum Kudus 3-2, di GOR Djarum, Magelang.

Prestasi gemilang ini seakan memperlihatkan komitmen besar sang pemilik PB Exist, Alex Tirta, yang ingin mencetak pemain handal untuk mampu mengharumkan Indonesia di kancah internasional di masa mendatang.

Komitmen PB Exist diakui Ketua umumnya, Alex Tirta tidak berubah. PB Exist Jakarta akan terus membina dan berusaha melahirkan pemain-pemain berprestasi untuk disumbangkan ke Pelatnas Cipayung guna mengharumkan Indonesia di kancah dunia di masa mendatang.

"Namun saya mewanti-wanti keberhasilan kali ini bukan akhir tujuan, tapi merupakan awal untuk meraih keberhasilan-keberhasilan yang lebih besar di masa mendatang. Saya berterima kasih kepada pemain dan juga pelatih yang telah berlatih dan bekerja keras selama ini hinga akhirnya sukses jadi juara,"," tutur Alex Tirta.

Dalam usia yang baru menginjak lima tahun, PB Exist Jakarta mampu menjadi klub berprestasi di berbagai kejuaraan di Tanah Air. Puncaknya menjadi juara Li Ning Superliga Junior 2016.

Pada laga final Li Ning Superliga Junior 2016, PB Exist Jakarta tertinggal lebih dulu dari tuan rumah PB Djarum Kudus 0-1, setelah ganda Ade Bagus Sapta Ramadhany/Alan Muhammad Afwani kalah 14-21, 21-14 dan 14-21 kepada pasangan Bagas Maulana/Calvin Kristanto.
Namun di partai kedua, pemain tunggal Gatjra Piliang Fiqihilahi berhasil menyamakan kedudukan 1-1 dengan mengalahkan Erick Eriawan 21-17, 20-22 dan 21-12.