La Nyalla di putuskan bebas Maruli Hutagalung menanggapi santai

Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur Maruli Hutagalung menanggapi santai atas vonis bebasnya Ketua Kadin Jatim, La Nyalla Mattalitti, dalam perkara dugaan korupsi dana hibah di Pengadilan Tipikor Jakarta Selatan, Selasa (27/12/2016).
Majelis Hakim Pengadilan Tipikor menyatakan La Nyalla  tidak bersalah sebagaimana dakwaan dan tuntutan jaksa penuntut umum (JPU).
Ia bebas murni (vrijspraak). Tetapi, dari lima hakim anggota majelis, dua hakim berpendapat beda (disenting opinion). Keduanya memutuskan La Nyalla terbukti bersalah.
Maruli menyebut, dua hakim yang menyatakan La Nyalla bersalah ialah hakim Ad Hoc. Sementara tiga hakim yang menyatakan La Nyalla tidak bersalah adalah hakim karir.
"Dua hakim Ad Hoc yang sependapat dengan JPU, sementara tiga hakim yang tidak sepakat semuanya hakim karir. Ya, bisa diartikan sendirilah. Pikir sendiri," sebut Maruli.
Walau vonis bebas, Maruli tetap menghormati putusan yang ada. Bahkan ia mempertimbangkan upaya hukum atas vonis bebas La Nyalla.
"Kami masih ada waktu 14 hari untuk melakukan upaya hukum," ucapnya.
Apakah ada unsur lain dalam putusan hakim? Maruli enggan berkomentar, namun yang jelas kata dia bahwa publik bisa mengetahui sejak penyidikan kasus ini.
"Kalau soal unsur lain, sejak proses penyidikan kan sudah pada tahu, sampai praperadilan lima kali," jelas Maruli.
Sebelumnya, La Nyalla dituntut jaksa selama 6 tahun penjara. Dalam dakwaaan, La Nyalla melakukan tindak pidana korupsi dengan memperkaya diri sendiri dengan total Rp 1,1 miliar.
Modusnya menjual saham Bank Jatim yang dibelinya dengan menggunakan dana hibah Pemprov Jatim kepada Kadin Jatim dengan harga yang lebih tinggi.

see in English
  Head of the East Java High Court Maruli Hutagalung respond relaxing on the verdict the independent Chairman of Chamber of Commerce of East Java, La Nyalla Mattalitti, in the case of alleged corruption Corruption Court grants in South Jakarta, Tuesday (12/27/2016).
Corruption Court Judge declared La Nyalla not guilty as the charges and demands of the public prosecutor (prosecutor).
He is pure free (vrijspraak). However, the panel of five judges, two judges found different (disenting opinion). Both decided La Nyalla convicted.
Maruli said, the two judges who declared La Nyalla guilty is a judge ad hoc. While the three judges who declared La Nyalla innocent are career judges.
"Two of the Ad Hoc judge agreed with the prosecutor, while the three judges who do not agree all the judge's career. Yes, it could be interpreted alone. Thought itself," said Maruli.
Despite the acquittal, Maruli while respecting the existing decision. In fact he is considering legal action over the acquittal La Nyalla.
"We're still 14 days to bring a legal action," he said.
Are there any other elements in the judge's decision? Maruli declined to comment, but it is clear he said that the public can find out from the investigation of this case.
"If it's another element, since the investigation process in the know, until pretrial five times," said Maruli.
Previously, La Nyalla demanded prosecution during six years in prison. In dakwaaan, La Nyalla committing corruption to enrich themselves with a total of Rp 1.1 billion.
Modus sell shares of Bank Jatim bought using grant funds to the Chamber of Commerce of East Java East Java province with a higher price.